Tips Menulis Resume Ala There Bersama Theresia Sri Rahayu, S.Pd., SD

Tips Menulis Resume  Ala There Bersama Theresia Sri Rahayu, S.Pd., SD


Oleh : Mukminin

Hari        : Rabu
Tanggal : 17 Juni 2020
Pukul.    :  19.00 - 21.00


Resume adalah sebuah ringkasan atau rangkuman dari sebuah tulisan/karangan panjang yang dipersingkat dengan mengambil bagian pokok danjuga menyisihkan rincian sera ilustrasinya. Misalnya resume sebuah buku atau juga karangan, resume kuliah. Resume tersebut dapat menjelaskan isi pikirin seorang pengarang itu menjadi lebih ringkas.

Tidak semua orang bisa membuat resume dengan baik. Perlu banyak latihan dan membaca resume orang lain. Untuk membuat resume kuliah yang keren , mari kita ikuti kuliah on line belajar menulis PGRI dalam asuhan Om Jay dengan menghadirkan peresume terbaiak Ibu Theresia Sri Rahayu atau dengan nama kerennya Ibu Tere dengan moderator   handal dari dari Aceh Ibu Fatimah.

Profil

Theresia Sri Rahayu, S.Pd., SD
• Tempat/ tgl. lahir : kuningan, 13 september 1984
• Instansi ; SDN Waihibur Kab. Sumba Tengah NTT

Best Schievement :

• Juara 1 Guru Berprestasi tingkat Kecamatan Padalarang – Kab. Bandung Barat (2014)
• Juara 2 Lomba Guru Berprestasi tingkat Kab. Bandung Barat (2014)
• Juara 3 Lomba Guru MIPA tingkat Kec. Padalarang (2014)
•™Juara 1 Olimpiade Guru Nasional tingkat Provinsi NTT (2018)
•  Finalis Lomba Olimpiade Guru Nasional tingkat nasional (2018)
• Finalis Lomba Alat  Peraga Matematika Sederhana tingkat nasional (2018)
• Peserta Short Course ke Luar Negeri dalam Program 1000 Guru ke Luar Negeri (2019)
40 besar penerima dana hibah penelitian pada program Teaching Challenge (2019)
• Finalis Course on Developing Lesson Study for Primary Mathematics Teacher tingkat internasional (2019)
• Guru Inti Terbaik dalam Pembekalan Guru Inti Program PKP tingkat Provinsi NTT (2019)
•™Peserta Terbaik dalam Bimtek UKS Regional Bali
• Sahabat Rumah Belajar Provinsi NTT (2019)
• Finalis Lomba Mathematics Teaching Learning Model (MTLM) tingkat internasional (2019)
• Kader Inti Gerakan Ajarmat / Ayo Belajar Matematika (2019)
• Resume terbaik dari KSGN dan Pelatihan Belajar Menulis Bersama Om Jay (2020)
• Blogger inspiratif dari Ikatan Guru TIK PGRI dengan Penerbit Andi Yogyakarta pada bulan (2020)
• 35 selected participants of Advance Online Course SEAMEO Qitep in Mathematics (2020)

Ibu Tere tergabung dalam  belajar menulis on line bersama Om Jay pada gelombang 4. Awalanya mengikuti ketika  baru mengikuti model pelatihan melalui WAG dan merasa bingung ketika harus membuat resume, adapun saat itu  Ibu Tere sendiri sdh memiliki blog. Saat itu almatnya masih 

https://cikgutere.blogspot.com, blog ini sudah lama dibuatnya sendiri lupa persisnya, namun baru  diisi sekitar bulan Oktober setelah saya  termotivasi oleh seorang teman yg jg merupakan seorang blogger. 

Lalu  mencoba mencari informasi tentang  resume. Cara membuatnya serta tips dan trik mudah membuat resume. Bahkan Om Jay sempat memberikan referensi cara membuat resume dari salah satu peserta pelatihan menulis gelombang sebelumnya.

Awal menulis resume, Bu Tere mencoba mengimitasi gaya menulis resume dari beberapa orang, namun merasa kaku dan ide - ide tidak bisa mengalir dengan  lancar. 

Tips Bu Tere Setelah mengikuti  materi berjalan beberapa kali, mengikuti anjuran Om Jay unyuk melakukan blog walking, di sini  mulai menemukan stylenya sendiri dalam  menulis resume. Dari pengalaman ini Ibu Tere merasa lebih percaya diri saat menulis resume. 

 kebanggaannya dirasakan  sebagai blogger pemula  ketika resumenya yanh dibuat lalu  diposting di blog, dibaca oleh orang lain bahkan diberikan komentar. Saat itu,  Bu Tere pun tertarik untuk  memasang gadget statistik di laman blognga,  sehinnga terus memantau trafik pengunjung blognya bahkan melihat ba yakknya viewer yang  membaca tulisannya. 

Ini adalah contoh artikel yg buat Bu Tere dan dilihat oleh ribuan pembaca 

https://www.cikgutere.com/2020/04/download-gratis-materi-belajar-di-rumah.html?m=1

Sepanjang mengikuti kegiatan belajar menulis bersama Om Jay, Bu Tere  punya pengalaman yang unik dan menarik. Ini salah satunya : 

Salah satu narasumber saat itu, Ibu Lilis Sutikno, beliau adalah guru PPKn di salah satu SMA di Kab. Kupang NTT, memberikan tantangan kepada  kami untuk  lomba menulis resume dengan  cepat. Bagi yang  tercepat, maka akan mendapatkan hadiah dari beliau. Saat itu kondisi di daerah saya sedang mati lampu. Sehingga ia  harus berjuang untuk bisa terus menulis resume sampai selesai. Dan akhirnya resume selesai Pkl 01.00 Wita. Dan ia pun langsung membagikannya di laman FB Ibu Lilis. Esoknya , beliau mengontak BuT  dan menyatakan bhw termasuk 10 besar resume tercepat dan akan mendapat hadiah buku dari  beliau. Bu Tere merasa senang begitu pula  

Betapa bangganya seorang Tere karena bisa  membuktikan bahwa  menulis resume dengan  cepat dan beliau juga suka dengan  resume yang  saya tulis.

Berbekal dari pengalaman karena pengalaman adalah guru yang terbaik, berbekal dari   pengalaman itu, Ibu Tere termotivasi dan giat dalam  menulis untuk  berprestasi. 

Motivaai ibu Tere, menulis  untuk: 
• Berbagi / sharing dan
• Untuk berprestasi. 

Siapa yang bersungguh-sungguh maka mereka akan mendaptkannya (Man Jadda Wajadda). Dari jerih  payahnya menulis resume yang dibuat, Ibu Tere mendapat hadiah atau penghargaan yaitu : 

1. Resume tercepat : https://www.cikgutere.com/2020/03/gas-gere-berani-menulis-berani.html?m=1
2. Resume terbaik : http://www.cikgutere.com/2020/04/strategi-pemasaran-buku-yang-efektif.html
3. Tulisan terbaik dan inspiratif : https://www.cikgutere.com/2020/05/belajarlah-menulis-dari-kartini-dan-ukirlah-sejarah-karyamu.html?m=1
4. Dan terakhir, mendapat  penghargaan sebagai blogger inspiratif dari Ikatan Guru TIK dan Penerbit Andi Yogyakarta. 

Ternyata, benar yang dikatakan oleh Om Jay, "Menulislah Setiap Hari dan Buktikan Keajaibannya". 

Keajaiban ini sudah  dirasakan manfaatnya oleh Ibu Tere yaitu menulis setiap hari, dengan menulis resume. 

Keajaiban itu datang kepada Tere ketika para  peserta menyimak materi dari Prof. Richardus Eko Indrajit. Di tengah - tengah penyampaian materi, beliau menantang kami utk menulis buku dalam  waktu seminggu. Bu Tere memberanikan diri daftar  termasuk dari 21 peserta yang  menjawab tantangan itu. Dan akhirnya, setelah melewati proses bimbingan dari beliau juga penguatan dari Om Jay, buku karya Ibu Tere yang  berkolaborasi dengan  Prof. Richardus Eko Indrajit dengan judul "Belajar Semudah Klik, Membangun Ekosistem Ubiquitous Learning Dalam Konsep Merdeka Belajar". Dinyatakan diterima dan dierbitkan oleh Penerbit Andi Yogyakarta yang merupakan salah satu penerbit mayor.



Tips jitu menulis resume ala Cikgu Tere:
1. Menulis resume segers mungkin, selagi topik itu hangat. Tujuannya adalah supaya tidak semakin banyak uraian yang terlewat.

2. Menulis resume dengan gaya menulis sendiri. Just be your self.

3. Tangkap poin penting dari nara sumber, modifikasi dengan kalimat sendiri (jangan asal copas materi dari chat).

4. Gunakan pengantar yang baik dan menarik sebelum masuk di isi resume.

5. Gunakan heading dan sub heading agar resume terkesanlebih rapi tatanannya. Selain itu, penggunaan heading dan sub heading akan membantu pembaca memahami struktur tulisan.

6. Tulislah resume dengan sepenuh hati. Bukan karena sekedar ingin mengerjakan tugas dari Om Jay. Mengapa demikian? Karena ketika kita sudah menulis resume dengan sepenuh hati, maka pasti kita akan melakukan effrot yang lebih dari oranng lain/ blogger yang lain.

7. Cari informasi terkait narasumber yang aka kita tulis materinya melalui resume. Semakin kita lengkap dalam memberikan gambaran nara sumber , maka poin kita akan menjadi lebih baik dari pada peresume yang lain. Carannya : stalking akunmedsos narasumber (FB,IG,dll).

8. Gunakan aplikasi atau alat-alat lain yang mendukung kita dalam menulis resume, misalnya jika ada nara sumber yang memberikan materi melalui youtube, maka putar videonya di hp, sambil ketik resumenya. Atau jika ada narasumber yang menyampaikan materi melalui voice note, gunakan aplikasi voice to text untuk mengubahnya menjadi teks.

9. Lakukanlah blog walking untuk mencari informasiyang mungkin terlewat serta mencari inspirasi menulis.

Kesimpulan

Menulis resume itu banyak manfaatnyaantara lain:
✓ Menambah pengetahuan
✓ Mengikat sari-sari ilmu
✓  Menajamkan pola berfikir

Jika kita mengaktifkan diri untuk menulis resume dengan baik dan sepenuh hati, maka akan banyak keajaiban yang akan terjadi pada diri kita.

 Ingatlah moto dari blogger ternama dan motivator sejuta guru ngeblog  yaitu Om Jay,

“Menulislah Setiap Hari dan Buktikan Keajaibannya.”

Semoga bermanfaat!

Komentar

Posting Komentar

Postingan populer dari blog ini

CURICULUM VITAE MUKMININ, S.Pd.M.Pd..

Mengapa Naskah Buku Kita Ditolak Tim ISBN?

Menenun Mimpi Menggapai Asa Tahun 2023