Peringatan Hari Lahir Pancasila dalam Pandemi Covit 19

Peringatan Hari Lahir Pancasila dalam Pandemi Covit 19 Oleh : Mukminin Hari ini 1 Juni 2020 adalalah hari lahirnya Pancasila yang tepat 75 tahun yang lalu. Pancasila dijadikan sebagai dasar negara Indonesia atau "Way of life", yang mengatur kehidupan berbangsa dan bermasyarakat. Mari jangan sekali-kali melupakan sejarah, mengutip kata-kata Bung Karno yang terkenal dengan JASMERAH. Lahirnya Pancasila atas andil besar putra terbaik bangsa yaitu Prof.Dr.Mr. Muh.Yamin, S.H., DR. Soepomo dan Ir.Soekarno presiden PERTAMA RI. Pancasila Dirumuskan dalam Sidang BPUPKI Sebelum Pancasila lahir dan digunakan sebagai dasar negara Indonesia, maka dilakukan lebih dulu sidang yang digelar oleh BPUPKI untuk membahas poin penting dalam Pancasila. BPUPKI merupakan Badan Penyelidik Usaha Persiapan Kemerdekaan yang dibentuk untuk menyelidiki hal-hal penting dan menyusun berbagai rencana yang berhubungan dengan persiapan kemerdekaan Indonesia dalam penjajahan fasis Je...