DI TOILET

 DI TOILET 

#pentigraf ruang#

Marto sejak pagi perutnya mules, langsung saja diminumi obat maag. Habis ngajar ia harus menjenguk orang tuanya di Luar kota yaitu ke Jombang  karena sudah 2 Minggu belum bertemu. 

Dia tetap nekat berangakat dengan mobil Putih dengan istrinya. Walau sudah 4 kali ke toilet. Jarah tempuh 63 KM, namun aman di perjalanan. Sampai di rumah orang tuanya ia langsung ke toilet lagi. Betapa bangganya emaknya yang sudah usai 86 tahun ketika anaknya datang. Emaknya  sakit maag kronis hanya banyak tidur.

Ketika perjalanan pulang tiba-tiba perutnya melilit dan sakit, bunyi kemrucuk. Secepatnya harus ke toilet lagi. Kebetulan perjalanan Sampai Pom Ngimbang, mobil dibelokkan dan di parkir di samping musholla dan toilet. Marto langsung lari dengan ngempet sakitnya. Hajat di lepas dengan mercing-mercing ngempet sakitnya dengan air melimpah. Ketika mengguyur air ke  toilet Marto membaca tulisan promo yang menempel di  pintu dalam "Sakit Perut, Ya Minum THAI PINGSAN." Seketika itu Marto berdiri tersenyum lebar lupa BAB. 


Lamongan, 17 Juli 2022

Cak Inin Mukminin

Komentar

Postingan populer dari blog ini

CURICULUM VITAE MUKMININ, S.Pd.M.Pd..

Hadiah Ultahku ke-59 Tahun Puding dan Buku Solo

Kopdar 3 RVL di BBGP Batu Paling Bergensi