KATA PENGANTAR Buku Sepenggal Kisah Renjana

 KATA PENGANTAR

*Mukminin, S.Pd., M.Pd. 

Puisi adalah karya sastra yang banyak disukai karena bahasa yang indah yang  imajinatif. Puisi berupa rangkaian kata-kata  indah yang menggambarkan perasaan penyairnya.

Menurut Sumardi, puisi adalah karya sastra bahasa yang dipadatkan, dipersingkat, dan diberi irama dengan bunyi padu dan pemilihan kata yang imajinatif. Begitu juga menurut James Reeves, seorang penulis Inggris yang dikenal, puisi adalah ekspresi bahasa yang kaya dan penuh dengan daya pikat. Banyak orang menggemari puisi baik sebagai penikmat atau pembaca, bahkan pencipta puisi.

Buku Sepenggal Kisahe Renjana Antologi Puisi adalah karya buku yang berhasil ditulis 29 orang yang luar biasa. Setiap penulis buku ini mengungkapkan semangat luapan hati, perasaan dan  kegembiraannya tentang sesuatu dalam hidupnya ke dalam beberapa judul puisi yang memukau pembaca. Tiap penulis atau penyair mempunyai ciri khas masing-masing yang berbeda. Dari apa yang diungkapkan, gaya penulisannya, diksi yang dimunculkan, maupun majasnya. Namun karya buku ini begitu indah dan enak untuk dinikmati oleh pembaca karena penuh dengan sarat kehidupan. 

Buku Sepenggal Kisah Renjana Anotologi Puisi ini berisi tentang nilai-nilai agama, kehidupan, pendidikan, kerinduan kepada sang Khalik, perjuangan ibu, keteladan guru, harapan, dan impian. 

Akhirnya saya mengucapkan selamat kepada 29 orang penyair atas terbitnya buku yang spektakuler ini, karena ditulis oleh orang-orang hebat. Semoga buku ini menginspirasi para pembaca, penggemar puisi baik guru, siswa, mahasiswa, ASN, dan masyarakat semuanya untuk berkarya demi kemajuan bangsa Indonesia. Salam Literasi [].


Lomongan, 26 April 2024

*Mukminin, S.Pd., M.Pd. 

Guru, Penulis di Usia 55 Tahun, Pegiat Literasi, Direktur Penerbit Kamila Press, Penulis 50 Buku. 9 buku solo dan 41 buku antologi. Bisa dihubungi Hp/WA 081330944498, Email: gusmukminin@gmail.com, kamilapresslamongan24@yahoo.com, fb: cakinin mukminin Arminareka

Komentar

  1. Sebuah pengantar yg benar-benar mengantar...
    Selamat Cak...
    Barakallahu fiik...

    BalasHapus
    Balasan
    1. Jih matur nuwun Bu Sti Rahayu. Sehat selalu bersama keluarga

      Hapus

Posting Komentar

Postingan populer dari blog ini

CURICULUM VITAE MUKMININ, S.Pd.M.Pd..

Mengapa Naskah Buku Kita Ditolak Tim ISBN?

Menenun Mimpi Menggapai Asa Tahun 2023